FIQO.My.id - Kultim awal romadhon 1444 H di SMK MUTU Pasuruan diisi oleh Ketua IPM, Senin, 27 Maret 2023.
Materi yang diberikan yaitu tentang Sabar
Assalamu'alaikum Wr. wb
Shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan Nabi besar Muhammad saw, karena beliau menyiarkan agama yang haq, yakni agama Islam, agama yang diridhai oleh Allah SWT. Semoga kita sekalian termasuk ke dalam umat-Nya yang diberkahi. Amin ya rabbal alamin.
Merupakan sebuah kebahagiaan yang teramat besar bagi kita bahwa tahun ini kita dapat bertemu kembali dengan bulan Ramadhan. Dengan berpuasa pada bulan ini, kita memiliki kesempatan untuk mengasah kesabaran kita.
Melatih kesabaran memang berat dan terkadang pahit, namun buahnya sangat manis.
Allah SWT berfirman dalam surat Al-Baqarah ayat 153:
ÙŠٰٓاَÙŠُّÙ‡َا الَّذِÙŠْÙ†َ اٰÙ…َÙ†ُوا اسْتَعِÙŠْÙ†ُÙˆْا بِالصَّبْرِ ÙˆَالصَّÙ„ٰوةِ ۗ اِÙ†َّ اللّٰÙ‡َ Ù…َعَ الصّٰبِرِÙŠْÙ†َ
Artinya: Wahai orang-orang yang beriman! Mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan salat. Sungguh, Allah beserta orang-orang yang sabar.
Dalam ayat tersebut, disebutkan bahwa Allah bersama orang-orang yang sabar. Apa yang lebih indah... apa yang lebih manis dari kebersamaan dengan Allah.
Dapat kita lihat, bahwa dengan kesabaran, mereka akhirnya bisa melewati cobaan berupa masa-masa yang sulit. Dan tujuh tahun yang sulit itu, saat dilewati dengan penuh kesabaran, akhirnya membuahkan tahun yang manis.
Demikian ceramah ini saya sampaikan, apabila ada kekurangan mohon dimaafkan. Semoga kita senantiasa menjadi umat Islam yang berbakti hanya pada Allah SWT. Aamiin aamiin ya rabbal alamin.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Posting Komentar